Strategi guru dalam mempertahankan karakter disiplin dalam pembelajaran daring di masa pandemi


Oleh : Dr. Rois Abdul Fatah, ST., M.M. (Ass. Kepala Sekolah Bid. Laboratorium & Guru Matematika)

        Pemasalahan dan tantangan dunia pendidikan semakin kompleks seiring dengan perubahan dan dinamika perkembangan pembelajaran di masa pandemi. Dampak dari situasi yang tidak menentu akibat dari wabah covid 19 sangat di rasakan oleh dunia pendidikan, terlebih dalam penanaman pendidikan karakter yang selama ini dikembangkan dan dibangun oleh sekolah sebagai implementasi dari tujuan pendidikan. Inovasi pembelajaran sangat diperlukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dalam menghadapi tantangan pendidikan di era pandemi supaya tujuan pendidikan tercapai yaitu menjadikan insan peserta didik menjadi cerdas dan konpetitif serta memiliki sikap, pengetahuan dan keterampilan yang mumpuni sesuai dengan jenjang pedidikan.

ADVERTISEMENT



        Salah satu bentuk inovasi tersebut ialah dengan melakukan pembelajaran secara online atau daring (dalam jaringan). Sistem pembelajaran secara daring menjadi alternatif yang paling memungkinan agar proses pendidikan tetap berlangsung dengan baik, kondisi ini juga menuntun kita bagaimana guru bukan hanya bisa mentrasfer ilmu tetapi berorientasi pada penanaman nilai-nilai karakter. Saat ini bukan hal yang mudah bagi guru, karena saat ini proses pendidikan atau pembelajaran hanya berlangsung secara daring, guru tidak bisa mengawasi peserta didik atau siswa secara langsung sama seperti pada saat mereka berada di lingkungan sekolah. Hal ini menjadi tantangan buat guru, momentum yang baik untuk para guru dalam memanfaatkan teknologi dalam membuat inovasi yang hebat dalam pembelajaran.

                                                                   ADVERTISEMENT

        Dalam pelaksanaannya seringkali terdapat kendala baik dari segi teknis maupun non teknis, untuk itu diperlukan strategi yang baik yang dilakukan oleh guru dalam mempertahankan karakter disiplin dalam pembelajaran daring diantaranya yang pertama, sebelum pembelajaran guru membuat perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi  perangkat pembelajaran yang memuat nilai-nilai karakter. Yang kedua melakukan kegiatan-kegiatan yang terintegrasi lewat kegiatan sehari-hari meliputi keteladanan, pengkondisian dan melakukan teguran dan nasehat jika ada hal yang menyimpang. Yang ketiga mempertahankan budaya disiplin yang menjadi ciri khas karakter yang  dituangkan dalam pembiasaan, misalnya belajar tepat waktu, disiplin dalam penegakan aturan, disiplin sikap, disiplin dalam beribadah, dan lain-lain.

                                                                   ADVERTISEMENT

        Strategi tersebut cukup efektif dalam mempertahankan karakter disiplin walaupun tidak dapat dipungkiri masih banyak kendala dan tantangan seperti masih banyak siswa yang telat login akibat sinyak yang kurang bagus, atau maraknya budaya tutup kamera selama dalam pembelajaran (dalam hal ini di sebut ghosting) atau tidak disiplinnya siswa dalam mengerjakan dan mengumpulkan hasil pekerjaan. Untuk itu diperlukan kerjasama yang erat antara seluruh guru dan orang tua siswa agar pembentukkan karakter disiplin pada siswa berjalan dengan baik sesuai dengan tujuan pendidikan.

ingin mendaftar ke Al Masoem dan menjadi siswa berprestasi?? Daftar Di sini

bingung bagaimana cara mendaftar Ke Al Masoem?? Klik Di sini

Informasi lebih lanjut Hubungi saja :

  • 0811224337 (Ayi Miraz)
  • 081122700227 (Humas/Kantor)
  • 08112194421 ( Sri Hanipah )
Diberdayakan oleh Blogger.